Ekosistem hutan bakau bersifat khas, baik karena adanya pelumpuran yang mengakibatkan kurangnya abrasi tanah, salinitas tanahnya yang tinggi, serta mengalami daur penggenangan oleh pasang-surut air laut. Hanya sedikit jenis tumbuhan yang bertahan hidup di tempat semacam ini, dan jenis-jenis ini kebanyakan bersifat khas hutan bakau karena telah melewati proses adaptasi dan evolusi (Wikipedia).
Belajar lagi tentang Ekosistem masih di hari yang sama di Pulau Untung Jawa. Selain memahami konsep hutan bakau, anak-anak mendapat pengalaman baru tentang menanam bakau. Dari medianya saja sudah berbeda ya. Anak spesial needs saja menikmati saat menanam bakau.
Anak-anak memang membutuhkan ruang terbuka di alam. Ustadz Harry dalam bukunya Fitrah Based education menyamoaikan bahwa dukungan dan pemahaman orang tua dalam memahami fitrah belajar sangat dibutuhkan. Mengapa? Agar mereka dapat membuka hati untuk memberikan kesempatan bagi anak memuaskan “cuoristynya”, ketuntasan eksplorasi belajarnya, penjelajahan dan petulangan belajarnya serta kesempatan untuk semakin menjadi dirinya.