Setelah 2 hari full berkegiatan di PPLH Puntondo ini kami bersiap berangkat menuju kota Makassar, sepanjang jalan area desa nelayan kami di suguhkan dengan pemandangan yang sangat luar biasa kering, daerah yang tandus dan panas.
Kami mendapatkan pelajaran yang sangat banyak disini, pengalaman yang tidak mungkin dilupakan, menjadi salah satu tempat kami belajar disini dengan segala keunikannya.
Setelah hampir 2 jam perjalanan menuju pusat kota, kami memutuskan untuk pergi ke pusat perbelanjaan di kota Makassar. Hambar rasanya jika pergi kesuatu daerah tidak membawa buah tangan untuk keluarga di rumah. Anak-anak bisa memilih makanan khas Makassar dan pernak pernik oleh-oleh untuk keluarga.
Setibanya kami dirumah Pak Faisal, kami dan anak anak singgah semalam disini untuk beristirahat sebelum pagi kami pulang menuju Jakarta.
Disini kami juga disuguhkan makanan khas Makassar lainnya, seperti pisang ape ( pisang hijau ), nasi goreng merah Makassar dan mie titi. Masyaallah terimakasih Tim Makasar yang dikepalai oleh Pak Faisal dan keluarga yang telah menerima kami dan anak anak dengan baik.
Kegiatan nyantri ini adalah kegiatan terakhir kafilah 2 mereka bersama, sebelum mereka fokus untuk kelulusan.
Semoga kota Makassar ini menjadikan anak-anak bertumbuh dan berkembang serta menjadikan mereka manusia yang bermakna.